Hari Ini

10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja

Update Senin, 03 Februari 2014 at 20.28. Dalam topik Berita Terkini,Tips Trik
advertisment

Berikut ini adalah Update Terbaru untuk Informasi hari ini di Bing 2013 mengenai 10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja , Jika anda ingin mengetahui lebih banyak tentang informasi aktual 10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja  Berikut ini kami akan berikan informasinya mengenai 10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja   yang bisa Anda baca langsung dibawah ini


Berkali-kali melamar kerja namun belum diterima juga? Jangan keburu frustasi dan berhenti berusaha dulu! Sebab situs Merdeka membeberkan sepuluh kata ajaib yang harus Anda jadikan panutan saat menulis lamaran kerja maupun menjalani wawancara agar Anda bisa diterima kerja. Simak daftar kata ajaib tersebut selengkapnya di sini.

1. Ketekunan

Setiap perusahaan memerlukan orang yang tekun bekerja dan pantang menyerah. Jadi, jangan ragu menunjukkan hal itu pada mereka ya! Misalnya, Anda bisa menunjukkan perjuangan Anda rela datang ke tempat wawancara meskipun di luar sedang hujan badai.

2. Pengakuan

Di dalam surat lamaran pekerjaan, mencantumkan penghargaan juga sangat disarankan. Mengapa? Sebab penghargaan menunjukkan pengakuan bahwa Anda adalah orang yang layak untuk mendapatkan pekerjaan yang Anda kejar itu.

3. Hasil


"Untuk mendapatkan pekerjaan, Anda perlu membuat orang yang mewawancarai Anda percaya bahwa Anda bisa memberikan hasil yang mereka mau," ucap Ronald Kaufman, konsultan karir. Sekarang pertanyaannya, mampukah Anda berjanji dan benar-benar menunjukkan hasil pekerjaan Anda nanti setelah diterima?

4. Pengaruh

Coba bayangkan ketika Anda sudah diterima bekerja. Setelah itu, pikirkan dampak yang bisa Anda sebarkan ke orang sekitar Anda maupun sebaliknya. Pemikiran tentang pengaruh ini penting, sebab bos ingin mengetahui dampak positif maupun negatif dari Anda apabila Anda diterima bekerja nanti.

5. Kompetensi

Poin yang satu ini juga tidak kalah penting. Jadi jangan sampai kehilangan kesempatan untuk menunjukkan kompetensi terbaik Anda ketika menulis lamaran kerja maupun diwawancara.

6. Lugas


Ingat, berbicara bertele-tele hanya akan membuat calon bos bosan dan menolak Anda. Maka dari itu gunakan bahasa yang lugas, tepat sasaran, namun efektif secara bersamaan. Bisa?

7. Belajar


Belajar dari kesalahan adalah hal penting lain yang perlu Anda praktikkan. Seperti kata konsultan karir, Bruce Hurwitz, "Semua orang pernah gagal, tetapi yang paling penting adalah bagaimana kegagalan itu bisa membuat kira belajar." Kesimpulannya, jangan sampai melakukan kesalahan yang sama!

8. Komitmen
Tunjukkan juga Anda berani berkomitmen untuk pekerjaan baru Anda. Buat calon bos percaya bahwa Anda akan menjalankan segala yang mereka minta tanpa mengeluh. Yes, you can do it!

9. Fleksibel


Fleksibilitas merupakan salah satu syarat pekerjaan hebat. Jangan takut perubahan, justru Anda harus cepat belajar dari situ. Tanamkan dengan baik pemikiran ini demi kemajuan karir Anda sendiri.

10. Solusi


Terkadang ketika diwawancara, ada contoh masalah yang diberikan dan mewajibkan Anda memberi solusinya. Lantas apa yang harus dilakukan? Tentu saja Anda harus berusaha memberikan solusi original terbaik yang Anda miliki!

Sumber :http://forum.indowebster.com/showthread.php?t=456291

Itulah informasi terbaru 2013 dari kami mengenai "10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja " semoga bisa bermanfaat bagi anda yang sedang mencari informasi aktual , anda juga bisa melihat
5 Gangguan Kejiwaan yang Bisa Disebabkan oleh Internet

advertisment

Tulis Komentar Kamu dibawah, pilih Name/URL atau pilih Anonymous.

0 Komentar untuk "10 Kata ajaib agar Anda diterima kerja "

Posting Komentar